Cara Merawat dan mengetahui kerusakan as roda mobil


Hallo juragan. Kali ini kami akan membahas bagaimana cara merawat asroda mobil atau yang biasa juga disebut cv joint, serta mengetahui pertanda asroda mobil yang sudah rusak, hal ini bertujuan supaya komponen ini bisa awet dan dapat bertahan lama, sebenarnya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar komponen asroda atau cv joint ini tidak cepat rusak.

Sebelum membahas apa saja yang jadi penyebab rusak nya as roda, alangkah baiknya mengetahui pungsi dan cara kerja asroda.

Sebenarnya As roda atau cv joint ini bisa kita temui pada mobil jenis sedan yang meliki sistem penggerak roda depan. metoda ini memang memiliki banyak sekali kelebihan dibanding cara konvensional yang menggunakan penggerak roda belakang seperti gardan, contohnya saja seperti yang terdapat pada mobil avanza,apv, toyota rush dan beberapa jenis mobil yang lainnya,

mobil yang menggunakan sistem penggerak roda depan ini bisa dikatakan lebih sederhana. Soalnya, transmisi dan gardan dibuat menjadi satu sehingga lebih sipel.
Hanya saja, poros atau as penggerak roda depan ini memang sering bermasalah. Wajar saja, karna cv joint bekerja sangat berat,






Cara kerja as roda pada mobil
As roda bekerja bekerja sangat berat, yakni sebagai penggerak roda serta dapat gerak turun dan naik mengikuti ayunan suspensi serta mampu mengikuti arah kemudi steer ketika berbelok ke kiri ataupun ke kanan .


Cara merawat as roda mobil agar awet
Cara merawat asroda supaya didak cepat rusak sebenarnya sangat sederhana saja,
1. Yaitu hanya memperhatikan pada bagian karet boot penutup as roda, jika karet boot astoda sudah sobek atau sudah ada retakan sebaiknya segera melakukan penggantian pada bagian karet boot nya. Karna jika dibiarkan terus menerus pelumas didalam cv joint tersebut bisa keluar, dan dikhawatirkan debu kotoran atau pasir masuk kedalam cv joint tersebut sehingga lama kelamaan asroda menjadi kering, sehingga bloa bola baja didalamnya saling bergesekan tanpa adanya pelumas yang mengakibatkan terjadi cacat seperti baret dan karat,

Pertanda/ciri-ciri as roda bagian luar yang sudah rusak.
Pertanda asroda bagian luar yang sudah rusak bisa kita ketahui jika sudah adanya bunyi tek tek tek ketika mobil sedang berbelok, sedangkan pertanda atau ciri ciri asroda inner bagian dalam yang rusak bisa kita rasakan ada nya bunyi glek-glek atau klek-klek saat mobil melaju dijalan lurus, atau terjadi bunyi saat tarikan gas pertama.


Poin penting dalam pembahasan ini yakni menjaga usia pakai kompenen ini lebih awet disarankan untuk melakukan pengecekan berkala pada bagian boot cv joint.






Untuk anda yang ingin mengetaui cara melakukan service as roda bisa anda simak vidio nya disini.

Mungkin itu saja yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat dan salam sejutamotif.